Sabtu, 19/Apr/2025         radarborneo13@gmail.com

FOTO:

PKC PMII Kalsel Minta Tindak Tegas Premanisme di Kalsel

Banjarmasin – PKC PMII Provinsi Kalimantan Selatan mendesak kepolisian untuk mengambil langkah tegas dalam pemberantasan premanisme yang semakin mengganggu ketertiban masyarakat dan menghambat potensi investasi di wilayah Bumi Lambung Mangkurat.

Dalam pertemuan yang digelar pada Selasa (8/4) di Banjarmasin, PKC PMII mengungkapkan harapannya agar aparat kepolisian dapat menangani dengan serius fenomena premanisme yang kerap mengatasnamakan kelompok atau organisasi tertentu.

Ketua PKC PMII Hizatul Istiqamah menyatakan, "Aksi premanisme sering kali menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat dan menghambat pertumbuhan ekonomi serta investasi. Kami berharap pihak kepolisian bertindak tegas untuk menghentikan tindakan tersebut."

Kombes Pol Priyanto menegaskan, "Kerjasama antara kepolisian dan organisasi kemasyarakatan penting untuk mengatasi masalah ini bersama-sama."